SAMBUT HARI PRAMUKA KE 63, KWARRAN TOROH GERAKKAN JAMBORE DI 63 PANGKALAN

 

(Grobogan, 13 Agustus 2024) Terhitung mulai 13 Agustus 2024, Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Toroh menggelar Jambore Ranting serentak di seluruh pangkalan. Totalnya ada 63 pangkalan SD/MI yang berpartisipasi menyongsong Hari Pramuka ke 63. Langkah ini merupakan upaya mendekatkan dan mengerakkan gugus depan untuk semakin aktif kepramukaannya. Tentunya dengan Jambore dipangkalan masing-masing akan lebih banyak melibatkan peserta. Sehingga latihan rutin sebelum Jambore dapat diimplementasikan lebih maksimal oleh gugus depan, ungkap Kak Kustomo dalam arahannya.


Bertajuk Pramuka berjiwa Pancasila menjaga NKRI ini menyuguhkan berbagai kegiatan sesuai konteks gugus depan masing masing. Sehingga peserta dan pembina dapat berkreasi. Tidak hanya itu selain Jambore di pangkalan Kwartir Ranting Toroh juga menggelar renungan ulang janji yang dipimpin langsung Ketua Mabiran Kak Abdul Malik, SH dilanjutkan Sarasehan serta potong tumpeng.


Salah satu peserta Jambore Ranting yang bernama Dinar dari SDN 2 Krangganharjo merasa sangat senang dengan adanya Jambore ini. Sudah sangat menanti karena lama latihan ingin ada kegiatan. Dirinya dan regunya menampilkan pentas seni dan bermalam di tenda. (Hari/hms)

KEPALA KEMENAG KABUPATEN GROBOGAN, PIMPIN RENUNGAN DAN ULANG JANJI HARI PRAMUKA

(Grobogan, 13 Agustus 2024) Ratusan anggota dewasa dan Pramuka Penegak di Kwartir Ranting Gubug mengikuti Upacara Renungan dan Ulang Janji Hari Pramuka Ke 63 tingkat Kwartir Cabang Grobogan. Peringatan Renungan dan Ulang Janji yang digelar setiap tanggal 13 Agustus menjelang Hari Pramuka Tanggal 14 Agustus ini untuk Tahun 2024 tingkat Kwartir Cabang Grobogan dipusatkan di SMA Negeri 1 Gubug.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Grobogan Kak H. Fahrurrozi yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Kwartir Cabang Grobogan Bidang Binawasa menjadi pembina upacara dan ulang janji. Kegiatan renungan dan ulang janji digelar dalam rangka mengingatkan kembali semangat pembinaan generasi muda dan mengevaluasi hasil karya yang telah dilakukan sehingga untuk meneguhkan tekad pengabdian kepada nusa dan bangsa.

Sementara itu, seusai renungan dan ulang janji dilaksankan sarasehan di aula SMA N 1 Gubug dengan narasumber salah satunya Kapusdiklat Kwarcab Grobogan, Kak Prawoto. Dalam materi yang disampaikan bahwa sebagai Pramuka, jiwa pancasila itu untuk selalu ditanamkan, sehingga rasa nasionalisme menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Kapusdiklat juga mengajak kepada para peserta sarasehan yang sebagian anggota Pramuka Penegak untuk juga peduli kepada bangsa dan negara, serta peduli pada diri sendiri.
Kak Prawoto juga menegaskan bahwa kegiatan Kepramukaan yang berada di Gugus Depan merupakan tolak ukur dari pembinaan peserta didik. Rencananya kegiatan Renungan dan Ulang Janji disetiap tahun akan digelar ditempat yang berbeda.(HmsAgs/PsfOd)

JELANG HARI PRAMUKA KE-63 KWARCAB GROBOGAN KUKUHKAN RATUSAN PEMBINA MAHIR

  

Purwodadi, 13 Agustus 2024. Sebanyak 191 lulusan KML dan KMD dikukuhkan di aula Kwarcab Grobogan. Setelah melalui pengembangan diri selama 6 bulan pasca kursus di gugus depan masing masing menjelang hari pramuka ke 63 mereka dikukuhkan. Hadir mengukuhkan peserta adalah Kak H. Fahrur Rozi, M.Si selaku Waka Binawasa. Dalam amanahnya Kak Fahrur mengingatkan agar para pembina tetap berpedoman pada kurikulum kepramukaan yaitu SKU SKK SPG. Kewajiban penting bagi para pembina adalah berada ditengah peserta didik dan mengembangkan diri serta meningkatkan kompetensi.


191 peserta ini terdiri dari 38 lulusan KML dan 153 lulusan KMD. Selaras dengan tema hari pramuka ke 63 Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI para pembina akan kembali mengabdikan dirinya di pangkalan gugus depan masing masing. Gerakan pramuka harus menyiapkan sedini mungkin generasi muda menyongsong Indonesia emas 2045. Maka pembina menjadi garda terdepan dalam pembinaan pramuka di gugus depan. (hari/hmskwc)