Grobogan(10/7/23) Pusdiklat Kalacakra gerakan Pramuka Kwartir Cabang Grobogan menyelenggarakan kegiatan kursus pembina pramuka mahir tingkat lanjutan (KML) golongan siaga yang bertempat di SDN 3 Kronggen Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan. KML ini dilaksanakan pada tanggal 10-15 Juli 2023 yang diikuti oleh 42 peserta, yaitu para pembina pramuka di gugus depan yang belum memiliki sertifikat kursus mahir tingkat lanjutan golongan siaga bagi pembina pramuka di Kwarcab Grobogan. Kegiatan ini dipimpin oleh Kak Lutfi sebagai pimpinan kursur, dibantu oleh rekan-rekan pelatih dari andalan Kwarcab Grobogan.
Tujuan penyelenggaraan KML ini untuk memberi bekal pengetahuan dan pengalaman praktis pembina pramuka melalui kepramukaan dalam satuan perindukan siaga. Meningkatkan kemampuan dan jumlah pembina pramuka mahir tingkat lanjut dalam melakukan pembinaan anggota pramuka di gugus depan masing-masing. Membina dan mengembangkan mental, fisik, intelektual, emosional dan sosial pembina pramuka sehingga mampu berperan positif dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara serta pencapaian peningkatan akses, mutu dan kualitas pembina pramuka di Kabupaten Grobogan.
Materi kursus pembina pramuka mahir tingkat lanjutan disajikan dalam 74 jpl dengan pola segmental yaitu melaksanakan pendidikan dan pelatihan melalui tahapan yang jelas, terintegrasi, berkaitan dan tersistem dalam rangka pencapaian kompetensi peserta.
Kak Fahrurozi, S.Ag., M.Si., mewakili ka Kwarcab dalam sambutannya mengatakan bahwa pramuka merupakan organisasi yang membangun watak, karakter, skil, dan juga ketrampilan. Maka harus diturunkan oleh kakak-kakak peserta disatuan pendidikan masing-masing.(od)