KWARTIR CABANG GROBOGAN GUNAKAN UJI PRAMUKA GARUDA SEBAGAI MEDIA PENINGKATAN MUTU KEPRAMUKAAN

Grobogan – Kamis, 27 juni 2024. Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Grobogan menyelenggarakan kegiatan Uji Pramuka Garuda Golongan Penggalang dan Golongan Penegak. Kegiatan ini dilaksanakan setelah sebelumnya pada 5 mei 2024 melaksanakan uji pramuka garuda untuk golongan siaga.

Berdasarkan surat edaran Kwartir Cabang Grobogan tertanggal 7 juni 2024 dengan nomor 98 / 11 15 – B. Kegiatan uji dilaksanakan di Aula Kwartir Cabang Grobogan, SD Negeri 1 Purwodadi dan SD Negeri 6 Purwodadi.

Ketua Kwartir Cabang Grobogan melalui Sekretaris Cabang, Kak Suyitno menyampaikan bahwa Uji Pramuka Garuda sendiri merupakan salah satu media bagi kwartir cabang untuk meningkatkan kualitas kepramukaan. Baik bagi peserta didik, pembina maupun gugusdepan.

Setelah serangkaian uji yang meliputi penilaian administrasi fortofolio calon pramuka garuda, hasta karya, teknologi tepat guna, uji komputer dan wawancara dilaksanakan. Sebanyak 183 pramuka penggalang dan 30 pramuka penegak dikukuhkan sebagai pramuka garuda pada hari ini. (Pusinfo/Dian)

PERSIAPAN MENUJU PERKEMAHAN WIRAKARYA CABANG GROBOGAN

Grobogan – Pada Kamis, 20 Juni 2024 bertempat di Aula Kwarcab Grobogan, diadakan temu teknik untuk mempersiapkan kegiatan Perkemahan Wirakarya. Pertemuan ini dihadiri oleh Pimpinan Kontingen (Pinkon) dari Dewan Kerja Ranting (DKR) yang ada di Kabupaten Grobogan.

Acara dibuka dengan sambutan yang disampaikan oleh Kak Suyitno, Sekretaris Cabang Kwarcab Grobogan. Dalam sambutannya, Kak Suyitno menekankan pentingnya koordinasi dan persiapan yang matang untuk menjamin kesuksesan perkemahan ini.

Temu teknik ini membahas secara rinci kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan selama Perkemahan Wirakarya yang dijadwalkan berlangsung selama empat hari, bertempat di Dusun Sekaran, Desa Karangrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan. Berbagai aspek kegiatan dibahas, mulai dari jadwal harian, pembagian tugas, hingga kebutuhan logistik.

Perkemahan Wirakarya ini dirancang tidak hanya sebagai ajang pengembangan keterampilan kepramukaan, tetapi juga sebagai sarana pengabdian masyarakat.

Para peserta akan terlibat dalam berbagai kegiatan sosial, seperti bakti lingkungan, penyuluhan kesehatan, dan pembangunan fasilitas umum di Dusun Sekaran, Desa Karangrejo, kec. Grobogan, kab Grobogan.

Antusiasme dan semangat terlihat dari para peserta yang hadir, sementara peserta yang telah mendaftar untuk berpartisipasi sebanyak 9 pangkalan. mereka menyadari bahwa kegiatan ini bukan hanya sebagai bentuk latihan keterampilan dan kedisiplinan, tetapi juga sebagai kontribusi nyata mereka kepada masyarakat. Dengan persiapan yang matang dan kerjasama yang baik, diharapkan Perkemahan Wirakarya kali ini akan memberikan manfaat besar bagi semua pihak yang terlibat. (Pusinfo/Chusnia)    

PENGURUS KWARRAN BRATI DILANTIK, CAMAT INGATKAN PENTINGNYA KOORDINASI

Grobogan – Membangun koordinasi dan komunikasi yang baik antar pengurus, lintas sektoral baik horizontal maupun vertikal akan menentukan keberhasilan pencapaian program kerja pramuka. Pesan ini disampaikan Kak Pamuji Camat Brati yang juga Ketua Majelis Pembimbing Ranting Gerakan Pramuka Kwarran Brati, saat melantik pengurus Kwarran Masa Bakti 2024-2026, Selasa 11 Juni 2024 di Aula Korwilcam Brati.

Semua kegiatan tentunya membutuhkan dukungan berbagai pihak agar berjalan lancar serta mampu mencapai tujuan. Untuk itu kemahiran berkoordinasi dan berkomunikasi menjadi salah satu faktor penting dalam berbagai kegiatan. Tegas Kak Pamuji.

Dilantik sebagai Ketua Kwarran yang baru adalah Kak Purjiyo yang terpilih pada Musran 3 Februari 2024 lalu, menggantikan Kak Djamari yang telah menyelesaikan masa bakti sebelumnya. Berkesempatan hadir dari Kwarcab Grobogan adalah Korbid Orhum Kak Narto.

Diungkapkan Kak Narto selaku utusan Kwarcab ucapan selamat dan juga motivasi bagi pengurus baru. Meningkatkan koordinasi dan segera merealisasikan program program musran, dengan mengedepankan pangkalan gugus depan sebagai ujung tombak pembinaan generasi muda. Kemasan kegiatan pramuka harus menyenangkan, agar semangat berkegiatan makin tumbuh. Meskipun saat ini banyak tantangan global muncul, namun Gerakan Pramuka sudah punya Satya dan Darma Pramuka, sehingga pengurus Kwarran berlandaskan hal tersebut dalam pengelolaan Kwartir. (Pusinfo/Hari)

GESIT, PUNCAK PESTA SIAGA KWARCAB GROBOGAN DIGELAR

Grobogan – Kwartir Cabang Grobogan menyelenggarakan Pesta Siaga Tahun 2024. Ratusan anggota Pramuka siaga dari berbagai pangkalan di Grobogan hadir mengikuti Pesta Siaga pada Minggu 12 Mei 2024, yang dilaksanakan di Halaman Kantor Setda Grobogan. Kegiatan pesta siaga Kwarcab Grobogan dikemas secara rekreatif dan riang gembira. Pesta Siaga tahun 2024 ini, Kwarcab Grobogan mengusung tema GESIT, akronim dari gembira, semangat, inovatif, dan terampil. Kegiatan ini diikuti 38 barung, terdiri 19 barung putra dan 19 barung putri dari 19 Kwartir Ranting di Grobogan. Pra acara dibuka dengan dance jinggle pesta siaga 2024 menambah semarak pesta siaga tahun ini.

Bupati Grobogan Sri Sumarni didampingi unsur FKPD Kabupaten Grobogan   serta jajaran pimpinan Kwartir Cabang Grobogan mengapresiasi semua anggota pramuka siaga, atas semangat dan kreativitas dalam berkegiatan. “Anak-anak siaga dapat menempa diri guna mengembangkan intelektual, mental, moral dan spiritual emosional, semangat kemandirian dan berprestasi tentunya didampingi para pembina pendamping” pesan Kak Sri Sumarni saat membuka acara.

Adapun barung tergiat 1 dan 2 pada kegiatan pesta siaga ini nantinya akan mewakili Kwarcab Grobogan ke tingkat regional pada tanggal 25 Mei 2024 di Karangjahe, Rembang. Tergiat 1 putra diraih oleh barung Merah Pangkalan SDN 3 Kemadohbatur, diikuti barung hijau pangkalan SDN 2 Simo, dan tergiat 3 barung Merah pangkalan SDN 4 Nambuhan.
Adapun tergiat 1 putri diraih oleh barung merah pangkalan SDN 4 Tunggak, tergiat 2 putri barung hijau pangkalan SDN 4 Sembungharjo, dan tergiat 3 barung hijau pangkalan SDN 1 Lajer. (od)

KWARCAB GROBOGAN GELAR PITARAN PELATIH PEMBINA PRAMUKA TAHUN 2024

Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Grobogan menggelar pitaran pelatih pembina pramuka, Sabtu (11/05/2024) di Aula Kwartir Cabang Grobogan. Kegiatan diikuti oleh 80 orang peserta dan dibuka secara resmi oleh Wakil Ketua Kwartir Cabang Grobogan Bidang Binawasa, Kak Fahrurrozi.

Dalam sambutannya Kak Fahrurrozi menyampaikan bahwa Pitaran pelatih ini merupakan upaya pengembangan diri bagi anggota dewasa dalam bentuk pertemuan anggota dewasa. Hal ini sebagai bagian dari upaya menjaga kinerja para pelatih gerakan pramuka dalam menjalankan tugas dan fungsinya khususnya turut menyiapkan generasi muda anggota pramuka menuju Indonesia Emas 2045.

Pitaran pelatih berlangsung dinamis, peserta mendapatkan materi inovasi kepelatihan dan pembinaan pelatih, standar kursus di Kwarcab Grobogan, serta Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka dari para narasumber Pusdiklatcab Kalacakra.

Kak Budi Utomo salah satu pelatih merasa beruntung dapat mengikuti forum pitaran pelatih ini. Setidaknya dapat menjawab kegundahan di satuan pendidikan. Pramuka dengan standar yang jelas serta terarah akan dapat mempercepat tercapainya tujuan gerakan pramuka, untuk mewujudka generasi yang berakhlak mulia. Ternyata menjadi pelatih dibutuhkan komitmen dan semangat juang tinggi.

Kegiatan ditutup oleh Korbid Binawasa Kwarcab Grobogan Kak Djamari mewakili Ketua Kwarcab, memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pelatih pembina dan anggota pramuka yang ada di Kwarcab Grobogan atas berbagai macam prestasi yang sudah diraih selama ini baik di tingkat daerah, regional, hingga nasional. (Pusinfo/mr)

TAMAN VLOG JADI YANG PERTAMA DIIKUTI PESERTA DI PESTA SIAGA KWARRAN BRATI

  (Pesta Siaga Kwartir Ranting Brati)

Grobogan – Satu per satu adik-adik pramuka siaga berbaris membentuk lingkaran untuk mengikuti Upacara Pembukaan Pesta Siaga yang diselenggarakan oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Brati. Kegiatan diikuti 448 peserta yang terbagi atas 26 barung putra dan 30 barung putri yang berasal dari gugus depan perindukan siaga pangkalan SD/ MI se- Kecamatan Brati.

(Pembina Upacara)

Pesta Siaga Kwarran Brati Tahun 2024 dibuka oleh Komandan Koramil 13/Brati, Kak Satimo yang merupakan seorang Infrantri dengan pangkat Letnan Satu. Dalam sambutannya, Kak Satimo mengucapkan selamat datang di SD Negeri 1 Kronggen dan berharap semoga di arena ini anak-anak dapat mengikuti kegiatan dengan semangat, riang, dan gembira sehingga dapat meraih prestasi serta dapat mempererat tali silaturahmi sesama pramuka siaga.

(Petugas Upacara)

Adik Rahelia Diniar saat ditanya mengenai perasaannya ketika menjadi sulung pada upacara pembukaan mengatakan senang dan bangga karena mendapatkan kesempatan tersebut.

(Pengarahan Vlog)

Kegiatan Pesta Siaga sendiri dimulai dengan Pengarahan di Taman Vlog yang terletak di Halaman Koramil Brati. Peserta diarahkan untuk membuat video sinematik kegiatan pesta siaga dari pagi sampai siang dan di upload sebelum jam 12.00 wib.

 

 

 

(Taman – Taman Pesta Siaga Kwartir Ranting Brati)

Selain taman vlog terdapat beberapa taman lain seperti taman ketaqwaan, taman gerak lagu, taman kerapian pakaian, taman jateng gayeng, taman kompas & simpul, taman fun bowling, teman pentas budaya, taman bumbung kemanusian dan taman lingkungan kesebersihan. Pesertra bergantian mengikuti kegiatan di taman-taman tersebut.

(Penyerahan Trofi Barung Tergiat)

Setelah proses yang cukup panjang, Pesta Siaga Kwarran Brati ditutup dengan pengumuman Barung tergiat. Adapun daftar barung tergiat sebagai berikut. Untuk Barung putra, tergiat 1 diraih oleh barung biru dari SD Negeri 1 Temon, tergiat 2 barung hijau dari SD Negeri 1 Kronggen, dan tergiat 3 barung biru dari SD Negeri 1 Karangsari. Sedangkan untuk barung putri, tergiat 1 diraih oleh barung hijau dari SD Negeri 5 Karangsari, tergiat 2 diraih oleh Barung merah dari SD Negeri 3 Kronggen, dan tergiat 3 diraih oleh barung merah dari SD Negeri 2 Katekan. (Pusinfo/Dian)

TERBANGKAN BURUNG MERPATI, PESTA SIAGA KWARRAN GROBOGAN DIGELAR

(Upacara Pembukaan Pesta Siaga Kwartir Ranting Grobogan)

Grobogan – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Grobogan gelar Pesta Siaga di Halaman SMP Negeri 2 Grobogan pada hari Rabu, 24 April 2024. Kegiatan yang bertema “Gesit” tersebut ini diikuti oleh 82 barung (41 barung putra & 41 barung putri) utusan dari gugus depan se-Kecamatan Grobogan.

(Penyematan Tanda Peserta)

Bertindak sebagai Pembina Upacara, Camat Grobogan, Kak Suprapti dalam amanatnya menyampaikan bahwa Pesta Siaga ini merupakan ajang untuk berkompetisi secara sportif  dalam upaya meraih hasil maksimal untuk menuju Pesta Siaga ke tingkat yang lebih tinggi.

(Penyematan Tanda Peserta)

“Melalui forum ini,  Bunda titip pesan kepada anak-anakku sekalian untuk senantiasa dijaga kebersamaan, kerukunan, serta rasa persaudaraannya sehingga nantinya akan terwujud sebuah keserasian, serta kekompakan di antara kalian semua.” tambahnya.

(Penerbangan Burung Merpati)

Pesta Siaga Kwarran Grobogan Tahun 2024 dimulai dengan menerbangkan burung merpati oleh Pembina Upacara bersama Mabiran dan Pimpinan Kwartir Ranting Grobogan. (Pusinfo/Dian)

 

 

Peringati Hari Tunas, Saka Wanabakti Grobogan Gelar Lomba Pidato

Gerakan Pramuka Saka Wanabakti yang berpangkalan di Perum Perhutani KPH Purwodadi menggelar lomba pidato dalam rangka memperingati Hari Tunas Gerakan Pramuka Tahun 2024 bagi anggota.

Setiap anggota mengirimkan video pidato berdurasi empat sampai dengan lima menit yang berisikan tentang sejarah Hari Tunas dan dikirim ke Pamong Saka tangal tujuh sampai dengan tanggal delapan Maret Tahun 2024.

Berdasarkan video yang dikirim oleh anggota Saka Wanabakti dilanjutkan penilaian oleh dewan yuri.


Disampaikan oleh Kak Naimatul Fauiza, salah satu dewan yuri lomba pidato, kriteria penilaian dalam lomba pidato meliputi isi pidato sesuai dengan sejarah Hari Tunas, ketepatan waktu, penampilan, dan seragam yang dikenakan.

Lebih lanjut dijelaskan oleh Kak Iza, dari peserta yang mengirimkan video, ditetapkan sebagai Juara Satu adalah Nurul Fajriyah, Juara Dua Fara Indah Setiowati, keduanya anggota Saka Wanabakti dari Pangkalan Madrasah Aliyah Sunniyyah Selo Tawangharjo, sedangkan Juara Tiga diraih oleh Leo Sadani anggota Saka Wanabakti dari Pangkalan SMA Al Islam Wirosari.

Pengumuman dan penyerahan hadiah kejuaraan disampaikan bertepatan dengan Hari Tunas tanggal 9 Maret 2024 pada saat latihan rutin di Pangkalan Saka Wanabakti Wirosari. Juara Satu mendapatkan hadiah Seratus Ribu Rupiah, Juara Dua Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah, dan untuk Juara Tiga mendapatkan hadiah Lima Puluh Ribu Rupiah.

Pimpinan Saka Wanabakti Kwartir Cabang Grobogan, Kak Toto Suwaranto menegaskan bahwa lomba pidato dalam rangka memperingati Hari Tunas Gerakan Pramuka Tahun 2024 ini dalam rangka mengingatkan adik adik anggota Saka Wanabakti tentang sejarah Gerakan Pramuka, di samping itu melatih kreatifitas dan keberanian, dan untuk memberikan motivasi kepada adik-adik untuk semangat latihan.

” Lomba pidato dalam rangka Hari Tunas ini dilakukan untuk mengingatkan adik adik anggota Saka Wanabakti tentang sejarah kepanduan di Indonesia, di samping itu untuk melatih keberanian yang bersifat positif serta melatih kreatifitas anggota” tutur Kak Toto. (Pusinfo/AW)

BERTEPATAN HARI TUNAS, KWARTIR RANTING KLAMBU SELENGGARAKAN PESTA SIAGA TAHUN 2024

(Pelepasan Balon Sebagai Tanda Dibukanya Kegiatan)

Grobogan – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Klambu menyelenggarakan kegiatan Pesta Siaga yang bertepatan dengan hari tunas (9 maret). Kegiatan dilaksanakan di SD Negeri 4 Klambu, Balai Desa Klambu dan SD Negeri 2 Klambu. Sebagai informasi, hari tunas merupakan hari dikumpulkannya para pemimpin organisasi-organisasi kepanduan di Istana Negara pada 9 Maret 1961. Sedangnya Pesta Siaga sendiri merupakan wadah (pesta) pertemuan bagi anggota pramuka siaga.

Pesta Siaga Kwarran Klambu sendiri dibuka oleh Kepala Desa Klambu, Kak Sriyati, S.H dan diikuti oleh 30 barung dari gugus depan se-Kecamatan Klambu. Terdapat lima jenis tantangan untuk peserta pesta siaga yang dibagi dalam 11 taman kegiatan. Salah satunya adalah taman Fun Bowling yang dilaksanakan di Balai Desa Klambu. Di taman ini, setiap barung (sebutan kelompok peserta) ditantang untuk menjatuhkan 10 botol plastik ukuran 600 ml yang diisi air menggunakan bola tenis lapangan. Apabila Barung dapat menjatuhkan kesepuluh botol maka barung tersebut akan mendapatkan nilai 100 poin.

(Kolas Taman Fun Bowling)

Hadir mewakili Kwartir Cabang Grobogan, Andalan Cabang Urusan Siaga, Kak Lilik Sugiarto, S.Pd. Beliau menyampaikan bahwa secara keseluruhan pelaksanaan pesta siaga baik dari upacara pembukaan maupun kegiatan taman telah berjalan sesuai rencana dan antusias peserta terlihat sangat tinggi. “Terima kasih kakak-kakak panitia yang telah mempersiapkan kegiatan ini dengan baik. Jangan lupa untuk memanajemen resiko kegiatan. Salah satu caranya adalah dengan menempatkan sebagian taman di ruang kelas. Sehingga apabila terjadi hujan, peserta tetap aman mengikuti kegiatan. Dan tak lupa terima kasih juga kepada kakak-kakak Pembina Kwaran Klambu yang telah membimbing adik-adiknya untuk ikut berkompetisi dalam Pesta Siaga Kwaran Klambu sehingga menjadi siaga yang Gesit.” ujarnya.

Kegiatan diakhiri dengan upacara penutupan dan pengumuman barung tergiat. Adapun tergiat 1 putra diraih oleh barung dari pangkalan SD Negeri 2 Menawan, tergiat 2 putra dari pangkalan SD Negeri 1 Selojari, dan tergiat 3 putra pangkalan SD Negeri 3 Penganten. Sedangnya tergiat 1 putri diraih oleh barung dari pangkalan MI Unggulan Al Hikmah Wandan Kemiri, tergiat 2 putri dari pangkalan SD Negeri 1 Penganten, dan tergiat 3 putri diraih oleh barung dari pangkalan SD Negeri 2 Selosari. (Pusinfo/Dian)

(Barung Tergiat Putra Pesta Siaga Kwarran Klambu Tahun 2024)

IKUTI GLADI WIRA KARTIKA, 15 CALON ANGGOTA SAKA WIRA KARTIKA KORAMIL 15/GUBUG DINYATAKAN LULUS

Grobogan – Satu per satu calon anggota Satuan Karya Pramuka Wira Kartika Koramil 15/Gubug berbaris untuk mengikuti kegiatan Gladi Wira Kartika (GWK) yang dilaksanakan di SD Negeri 3 Kedungwungu dan Balai Desa Kedungwungu Kecamatan Tegowanu Kabupaten Grobogan.

Instruktur Saka, Kak M. Ilham Adi Sucipto menyampaikan bahwa kegiatan GWK dilaksanakan selama dua hari pada tanggal 2 & 3 maret 2024 dengan tujuan untuk menguji sejauh mana pemahaman adik-adik calon anggota terhadap materi – materi krida yang ada di saka wira kartika. Proses pengujian pada kegiatan ini dikemas dalam bentuk tes tertulis, praktek lapangan dan wawancara.

Salah satunya adalah ujian tentang perjalanan dan penanganan gawat darurat (PPGD)   . Diterangkan oleh Kak Nova Safaira bahwa dalam proses pengujian, peserta diminta mempelajari keadaan bencana dan kemudian melakukan simulasi untuk menangani korban bencana.

“Adik-adik diminta menjelaskan terlebih dahulu mengenai PPGD. Kemudian mereka melakukan simulasi PPGD dimulai dari pelaksaan P3K sampai dengan proses evakuasi atau pemindahan korban ke tempat yang lebih aman.” ujar perawat lulusan Universitas Muhammadiyah Surakarta tersebut.

Setelah serangkaian pengujian dilaksanakan. 15 calon anggota yang mengikuti kegiatan sejak hari sabtu tersebut. Dinyatakan lulus dan selanjutnya akan dilantik menjadi Anggota Saka Wira Kartika di kemudian hari.