SMA N 1 JEKULO KUDUS, TIMBA ILMU GUDEP MANTAP DI MA NURIL HUDA

Grobogan_Kepakan sayap MA Nuril Huda dalam kepramukaan tak diragukan lagi. Penobatan sebagai Juara I Lomba Gugus Depan (Gudep) Mantap oleh Kwartir Daerah Jawa Tengah pada 2022 yang lalu membawanya semakin berkibar. Tentu bukan hal yang mudah untuk mencapainya, namun gudep 08-059/08-102 yang berpangkalan di MA Nuril Huda bisa membuktikannya. Bahkan atas pencapaiannya itu, kini gudep tersebut semakin dikenal oleh gudep-gudep lain di berbagai wilayah.

Kunjungan Pangkalan Gudep SMA N 1 Jekulo Kudus ke MA Nuril Huda

Seperti pagi ini, Jum’at (17/2) gudep MA Nuril Huda yang beralamatkan di Desa Tarub Kecamatan Tawangharjo mendapatkan tamu istimewa. Mereka adalah rombongan dari SMA Negeri 1 Jekulo Kabupaten Kudus yang melaksanakan kegiatan studi banding. Kunjungan bertujuan untuk menguatkan gudep yang ada di SMA Negeri 1 Jekulo dalam rangka mencapai tujuan gerakan pramuka di pangkalannya. Rombongan yang berjumlah 16 orang tersebut, terdiri dari pembina dan anggota pramuka penegak dari Dewan Ambalan Brotoseno dan Larasati. Ketua gugus depan (Kagudep) putri, Kak Sri Mulyati, S.Pd secara langsung memimpin rombongan tersebut. Dalam sambutannya, Kak Sri Mulyati menyampaikan keinginannya untuk menimba ilmu kepramukaan di MA Nuril Huda.

Bak gayung bersambut, Kamabigus MA Nuril Huda, Kak H. Muhtarom, S.Ag., M.Si beserta pengurus gudep dan dewan ambalan menyambutnya dengan penuh suka cita. Bahkan dalam sambutannya, Kak Muhtarom menyampaikan kalau gudep yang ada di pangkalannya terbuka, mempunyai kewajiban dan tanggungjawab moral untuk membagikan pengalaman tersebut kepada siapapun. Hal ini merupakan konsekuensi dari penobatan sebagai Gudep Mantap yang disandangnya.

Tanya jawab tentang berbagai administrasi dan pengerjaannya

Kunjungan tersebut kemudian dilanjutkan dengan melihat secara langsung atas cara-cara pengelolaan gudep yang baik. Kak Mukhamad Luthfi Ali, M.Pd selaku pembina di ambalan Ki Hadjar Dewantara langsung mengajak rombongan untuk melihat sanggar bakti pramuka yang dikelolanya. Kak Luthfi juga memberikan tips-tips terkait pengelolaan gudep yang baik. “Sebenarnya, untuk menjadikan Gudep Mantap itu sangat mudah, asalkan semua komponen mendukung. Salah satu hal yang perlu disiapkan adalah komitmen dan motivasi dari para pembina gudep. Kemudian selalu konsisten dalam pengerjaan administrasinya,” jelas Kak Luthfi. Sistem kaderisasi di gugus depan pun sangat menentukan keberhasilan pembinaan peserta didik di pangkalan. Karena kita menyadari dukungan dari berbagai elemen baik masyarakat maupun alumni menjadi salah satu komponen kuatnya gudep mantap. Konsistensi administrasi hanya sebuaah rutinitas dari jalannya pembinaan di gugus depan. pungkasnya.

Setelah seharian menimba ilmu di MA Nuril Huda, rombongan dari SMAN 1 Jekulo menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas pengalaman yang telah didapatkannya. Harapannya sinergitas positif dalam kegiatan kepramukaan terus berlangsung dan muaranya anggota pramuka bisa menjadi pionir dalam bermasyarakat. Semoga. (mla)

SAKA BHAKTI HUSADA GABUS, ADAKAN PENERIMAAN TAMU SAKA (PTS) 2023

Tunggulrejo 11-12 Februari 2023. Satuan Karya Pramuka Bakti Husada atau biasa disingkat Saka Bhakti Husada merupakan satu dari beberapa saka yang ada di Gerakan Pramuka Kwarcab Grobogan. Saka ini merupakan wadah pengembangan, pembinaan ketrampilan, penambahan pengalaman dan pemberian kesempatan untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat dibidang kesehatan. Saka ini diperuntukkan bagi para Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega.

Upacara pembukaan penerimaan tamu Saka Bhakti Husada

Kak Dani Anjarsari menerima laporan kegiatan

Sebagai bukti kesungguhannya, ada 18 anggota baru yang terdiri dari,16 siswa SMA Negeri 1 Gabus dan 2 Siswa MA Fathul Ulum Pandanharum sebagai bagian dari masyarakat yang mempunyai niat dibidang kesehatan mengikuti kegiatan Penerimaan Tamu Saka (PTS) yang diselenggarakan oleh Saka Bakti Husada Puskesmas Gabus 1 ,Sabtu-Minggu 11-12 Februari 2023 di SDN 1 Tunggulrejo.

Pamong Saka Bakti Husada Gabus 1. Dr. Saiful Hariyanto selaku Mabisaka yang diwakili oleh , Kak Dhany Anjarsari (Wakil Mabisaka) Puskesmas Gabus 1 dalam sambutan singkatnya ia berpesan agar peserta tetap semangat dalam melaksanakan kegiatan, menjaga kesehatan sebaik-baiknya ditengah tantangan cuaca alam, jangan sampai melunturkan semangat anggota baru Saka Bakti Husada. Adik-adik calon anggota saka dapat belajar lebih banyak lagi tentang saka bakti husada yang didalamya ada 6 Krida. Krida-krida dalam Saka Bakti Husada meliputi : Krida Bina Lingkungan Sehat, Krida Bina Keluarga Sehat, Krida Penanggulangan Penyakit, Krida Bina Gizi, Krida Bina Obat, Krida Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Dengan berkegiatan positif ini, adik-adik penegak yang masuk anggota saka, akan memiliki bekal pengetahuan yang akan bermanfaat di masyarakat. Seperti bagaimana mencegah gizi buruk/stunting, menghindari kenakalan remaja, pergaulan bebas yang sedang marak di generasi muda, sampai dengan nikah dini.

Mengikuti kegiatan saka bhakti husada, akan memperoleh berbagai keterampilan di bidang kesehatan. Keterampilan yang sangat penting bagi setiap anggota pramuka dalam kehidupannya. Sementara itu Dinda Melik salah satu anggota baru Saka Bakti Husada dari pangkalan SMA N 1 Gabus mengungkapkan senang bisa bergabung dengan Saka Bakti Husada Puskesmas Gabus 1. Kakak-kakak Dewan Saka yang baik serta ramah menghilangkan kesan bahwa pramuka itu “galak”. Bahkan selama kegiatan seperti menemukan keluarga baru. Imbuhnya. (Humas Kwc/DA)

PESTA SIAGA GABUS, RUANG BAHAGIA PRAMUKA DAN PEMBINA

Gabus_Keceriaan anak-anak peserta pesta siaga di tingkat Kwarran Gabus sangat nampak. Meski tak semua pangkalan mengirimkan anggota pramuka siaganya. Mereka sangat gembira setelah melakukan permainan-permainan di setiap taman (red. Pos kegiatan). Bahkan, di taman pentas seni budaya Bunda Windhu Gogot turut menari bersama peserta. Tak ketinggalan Ketua Kwartir Ranting Gabus, Kak Sunarto juga ikut ambil bagian dalam pentas seni tersebut.

Upacara pembukaan Pesta Siaga Kwaran Gabus

Penampilan taman seni budaya

Penyerahan penghargaan tergiat

Pelaksanaan pesta siaga Kwarran Gabus tahun 2023 ini bertempat di halaman sanggar Bhakti dan SD Negeri 1 Sulursari pada Kamis (16/2). Sebagai pembina upacara pembukaan yakni bunda Windhu Gogot yang kesehariannya menjabat sebagai ketua tim penggerak PKK Gabus. Turut hadir dalam pelaksanaan upacara tersebut ada pengurus Mabiran, Andalan Kwarcab, Andalan Ranting, dan Kamabigus Se-Kwarran Gabus.

Dalam sambutannya, Bunda Windhu Gogot berharap agar peserta pesta siaga dapat memperluas pengetahuan, memperbanyak pengalaman dan ketrampilan sehingga akan menumbuhkan semangat patriotisme dan mental juara. “Hal ini selaras dengan Dwi Darma kalian yang salah satunya menekankan bahwa siaga harus berani dan tidak putus asa,” imbuhnya.

Sebagai barung tergiat 1 pada gelaran pesta siaga ini diraih oleh barung biru putra dan barung merah putri dari SDN 2 Sulursari. Kedua barung tersebut selanjutnya berhak mewakili Kwarran Gabus untuk mengikuti pesta siaga tingkat Kwarcab Grobogan pada 12 Maret 2023 mendatang. (humaskwcgrob/eb)