KWARCAB GROBOGAN KIRIM RELAWAN BANJIR DEMAK

 

Tergabung dengan Tim SAR BPBD Grobogan, sebanyak 8 orang anggota Pramuka Peduli Kwarcab Grobogan dikirim untuk ikut serta penanganan bencana banjir yang ada di Kabupaten Demak.

Tim relawan ini diberangkatkan oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Grobogan pada Hari Rabu tanggal 14 Februari 2024 di Halaman Kantor BPBD Kab. Grobogan.

Dalam sambutannya Ibu Endang Sulistyoningsih, Kepala Pelaksana BPBD Grobogan menyampaikan ucapan terima kasih atas peran serta anggota Pramuka Grobogan yang turut serta dalam ikut serta penanganan bencana banjir di Kabupaten Demak.

Sementara itu ditambahkan oleh Kak Parjiyo, Andalan Cabang Pengabdian Masyarakat Kwarcab Grobogan, rencananya Pramuka Peduli Kwarcab Grobogan akan bertugas selama tiga hari sampai Hari Jumat tanggal 16 Februari 2024.

Ditambahkan oleh Kak Parjiyo, Pramuka Peduli yang tergabung dengan Tim SAR BPBD Grobogan ini bertugas di Posko Tanggap Darurat Bencana Banjir di Terminal Jati Kabupaten Kudus, yang berdekatan dengan Desa Karanganyar Kabupaten Demak yang terdampak banjir.

Selama dua hari ini para anggota Pramuka yang terlibat aksi Pramuka peduli ini telah melaksanakn kegiatan penerimaan bantuan dari luar, mengeluarkan barang untuk didistribusikan ke desa desa yang terdampak banjir, menyortir barang sesuai jenisnya, dan membungkusi snack untuk dibagikan kepada warga. (Pusinfo/Agus)

AKSI PRAMUKA PEDULI KWARRAN GUBUG HARI KETIGA PASCA BENCANA BANJIR DI BEBERAPA WILAYAH KECAMATAN GUBUG

Gubug – Gerakan Kwartir Ranting Gubug melanjutkan Aksi Pramuka Peduli untuk membantu penanganan bencana banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Gubug. Tiga hari berlalu sejak banjir melanda pada hari Selasa, 6 Februari 2024.

Saat ini beberapa wilayah sudah terlihat bisa beraktivitas secara normal. Beberapa kegiatan bakti dalam Aksi Pramuka Peduli telah digerakkan dalam rangka memberikan dukungan kepada warga terdampak di Wilayah Kecamatan Gubug dan sekitarnya.

Adapun bentuk bakti yang dimaksud seperti pendistribusian bantuan logistik di dapur umum yang dilaksanakan Pendopo Kecamatan Gubug. Turut berperan serta pada Aksi Pramuka Peduli selama tiga hari ini adalah anggota Dewan Kerja Ranting Gubug, para pramuka penegak utusan gugus depan, andalan ranting bidang pengabdian masyarakat, dan Saka Wira Kartika.

Andalan Ranting Bidang Pengabdian Masyarakat Kwarran Gubug, Kak Sujiyanti menyampaikan bahwa dukungan dari berbagai elemen yang memberikan sumber daya baik materil maupun tenaga sedikitnya dapat membantu meringankan beban yang dirasakan oleh masyarakat yang terdampak bencana.

Sekedar informasi untuk area terdampak cukup parah pada bencana banjir adalah Desa Kemiri, dikarenakan jebolnya tanggul disekitar sungai tuntang. Penyerahan logistik dari dapur umur di hari ketiga ini disalurkan di wilayah Desa Kemiri, Dusun Pilang Kidul dan area jalan suhada di Desa Gubug. (Pusinfo/Dn)

Aksi Pramuka Peduli di Grobogan disambut positif oleh warga

Purwodadi (9/2)- Puluhan anggota pramuka masih menggelar aksi untuk penanganan pasca banjir di Grobogan. Hari ini selain aktif di dapur umum pos BPBD, anggota pramuka menyisir tempat tempat yang masih membutuhkan bantuan. Bersinergi dengan relawan PMI dan BPBD Kabupaten Grobogan.

Slamet Pujiyono salah satu koordinator Aksi Pramuka Peduli dari Toroh menceritakan dirinya dan puluhan anggota pramuka dari Toroh sudah 3 hari ini beraksi. Baik di dapur umum maupun pembersihan lumpur pasca banjir. Jumat 9 Februari 2024 ini timnya yang tergabung di BPBD turut membersihkan sekolah sekolah dan fasilitas umum lainnya. Eni seorang guru TK menyatakan sangat bahagia saat sekolahnya mendapat bantuan personil pembersihan. Pasalnya guru di sekolahnya hanya 2 dan 1 penjaga.

Tentu butuh waktu yang lama untuk selesai. Namun dengan bantuan para relawan termasuk anggota pramuka, kesedihannya berubah menjadi haru dan bahagia. Hanya dalam hitungan jam sekolahnya sudah bersih. Pihaknya sangat berterimakasih atas kepedulian relawan semuanya. Sementara itu di Brati, juga digelar Aksi Pramuka Peduli.

Dibawah Koordinator Kak Lilik, anggota pramuka peduli turut membantu dapur umum dan pembersihan lumpur di sekolah sekolah. Sri Winarti salah satu guru di sana menyatakan apresiasinya. Keterbatasan personil guru di sekolahnya untuk bersih bersih, dalam waktu singkat telah teratasi karena hadirnya anggota pramuka.

Memang salah satu tujuan gerakan pramuka adalah menumbuhkan kepedulian. Bencana alam memang tidak bisa dihindari, namun setitik bakti lebih bermakna dari sejuta kata. Inilah yang dipedomani oleh para anggota pramuka di Grobogan. (Hari/Pusinfo)

PRAMUKA PEDULI DAN UBALOKA KWARCAB GROBOGAN BANTU MASYARAKAT TERDAMPAK BANJIR DI KABUPATEN GROBOGAN

Tim satgas mengevakuasi ibu dan anak

Koordinasi tim kwarcab dengan PMI dan BPBD

Penyerahan logistik kepada perwakilan warga yang terdampak bencana banjir

 

Grobogan (7 Februari 2024), Satuan Tugas Pramuka Peduli Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Grobogan bersama Ubaloka Kwartir cabang Grobogan membantu korban bencana banjir dibeberapa wilayah Kabupaten Grobogan. Pramuka Peduli dan Ubaloka Kwarcab Grobogan bergabung bersama BPBD Grobogan dan PMI Grobogan. Pramuli dan Ubaloka melaksanakan penanganan bencana serta menyalurkan bantuan logistik kepada warga korban bencana alam banjir dibeberapa Kecamatan di Kabupaten Grobogan pada Selasa, 06 Januari 2024.

Logistik diberikan langsung kepada korban bencana melalui beberapa Posko Penanggulangan bencana, yang meliputi wilayah Desa Rowosari Kecamatan Gubug, Desa Cingkrong Kecamatan Purwodadi, dan Lingkungan Plendungan Kecamatan Purwodadi. Hal ini dilakukan sebagai upaya Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Grobogan untuk meringankan beban bagi yang terdampak bencana serta membantu memenuhi berbagai keperluan yang dibutuhkan.
Ketua Kwartir Cabang Grobogan Kak Agus Siswanto, S.Sos., M.AP. melaui Waka Bidang Pengabdian Masyarakat Kwarcab Grobogan, Kak Heru Santosa mengatakan, salah satu tugas dan fungsi Gerakan Pramuka selain pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), juga penanggulangan Bencana, melalui penyaluran bantuan logistik ini diharapkan mampu mengoptimalkan peran fungsi Gerakan Pramuka dalam penanganan dan penanggulangan bencana di Kabupaten Grobogan.
“Penanganan bencana banjir ini dengan melaksanakan dapur umum di markas PMI Grobogan dan tim juga melaksanakan evakuasi korban bencana banjir dibeberapa tempat seperti Desa Bendo, Desa Getasrejo, Dusun Banteng Mati, Desa Karanganyar, dan Lingkungan Jajar. Melalui aksi ini kami ingin turut andil dalam membantu masyarakat, dan besar harapan kita bisa meringankan beban mereka,” tegas Kak Heru.
Adapun personel yang ikut terjun ke lapangan berjumlah 15 orang yang tergabung dalam Pramuka Peduli dan juga Ubaloka. Sedangkan bantuan logistic yang disalurkan berupa 50 dus mie instan dan 50 dus air mineral kebeberapa lokasi.(od)

SAKA WIRA KARTIKA KODIM 0717/GROBOGAN IKUTI PERSAMI TINGKAT KODAM IV/DIPONEGORO

Semarang – Guna menumbuhkan kepedulian, kemandirian, membina dan mewujudkan generasi muda yang cinta lingkungan, berkarakter, berwawasan kebangsaan serta menyiapkan kader pemimpin yang berjiwa nasionalis, bermental Pancasila, Kodam IV/Diponegoro menyelenggarakan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) Pramuka Saka Wira Kartika tingkat Kodam IV/Diponegoro Tahun 2024.

Kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) ini dilaksanakan di Kolat Rindam IV/Diponegoro Bantir, Kec. Sumowono, Kab. Semarang yang di ikuti oleh seluruh Satuan Karya Pramuka Wira Kartika Kodim se-Jawa Tengah. Sebanyak 155 peserta yang tersebar di 31 Kodim di wilayah Kodam IV/Diponegoro berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Pangdam IV/Diponegoro Kakak Mayjen TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos., Selaku Kamabisaka Wira Kartika Kodam IV/Diponegoro bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam Kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) yang digelar mulai Sabtu (3/2/2024) sampai 3 hari kedepan.

Dalam kesempatan tersebut Kakak Mayjen TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos., menyampaikan bahwa terselenggaranya kegiatan persami ini bertujuan untuk memberikan pengalaman dan menanamkan tentang nilai-nilai kejujuran, tanggung jawab, disiplin serta kepedulian tentang melestarikan lingkungan alam sekitar bagi generasi muda.

Salah satu kegiatan persami ini adalah pelepasan burung dan melepas benih ikan di Jurug 7 Bidadari serta penanaman pohon disekitar Kolat Rindam IV/Diponegoro sehingga diharapkan dapat membantu mengembalikan fungsi hutan ke dalam perannya sebagai paru-paru dunia. Selain itu juga untuk membangun kembali habitat dan ekosistemnya serta mencegah pemanasan global.

Selaras dengan tema kegiatan yaitu “ Bersatu dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan dan Lahan Basah ” Makna dari tema ini pun harmonis dengan poin Dasa Darma Pramuka yang kedua berupa “Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia”.

Dalam giat persami ini Saka Wira Kartika Kodim 0717/Grobogan mengirimkan 5 orang peserta putra dengan 2 orang bindamping yakni Kakak Serma Ariyanto sebagai Batiwanmil dan Kakak Sertu Farid Dwi Andrianto pamong Saka Wira Kartika, setelah upacara pembukaan kegiatan dilaksanakan selanjutnya peserta mengikuti pendalaman krida.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Kwartir Daerah Jawa Tengah Kakak Prof. Dr. Ir. Slamet Budi Prayitno, M. Sc. beserta Jajaran Komandan Korem dan Jajaran Komandan Kodim se-Kodam IV/Diponegoro.

AKHIRI MASA BHAKTI 2016-2021, GERAKAN PRAMUKA KWARTIR RANTING BRATI GELAR MUSRAN

Serah terima hasil keputusan Musran dari pimpinan sidang kepada Ka Kwarran Brati terpilih

Sambutan dalam kegiatan musyawarah ranting Brati

Peserta mengikuti kegiatan dengan seksama

Grobogan, (3 Februari 2024). Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Brati menggelar Musyawarah Ranting. Forum yang dihelat oleh Kwarran Brati ini merupakan forum tertinggi bagi gerakan pramuka di Kwartir Ranting untuk melanjutkan estafet kepemimpinan dan keberlanjutan organisasi. Ketua Kwartir Ranting Brati masa bhakti 2016-2021 Kak Djamari menyampaikan bahwa pihaknya melaksanakan kepengurusan berdasarkan Anggaran Dasar yang lama yaitu masa kepengurusan 5 tahun. Dan karena tahun 2020 s.d 2021 masih pandemi Covid maka pengelolaan kegiatan sempat tersendat, sehingga baru dapat menggelar Musyawarah Ranting pada hari ini.

Berkesempatan membuka kegiatan Musran adalah Kak Pamuji selaku Ketua Mabiran Brati. Dalam sambutannya, Kak Pamuji mengharapkan Musran dapat menjadi media untuk merancang program-program organisasi selama 3 tahun kedepan sekaligus memilih pengurus baru Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Brati Masa Bakti Tahun 2024 -2026. Pengurus yang benar-benar handal dan mampu membawa organisasi Pramuka Kecamatan Brati menjadi terdepan dan lebih baik dari pada Kwarran lain yang ada di Kabupaten Grobogan. Dirinya juga mengingatkan agar Gerakan Pramuka secara masif harus berkembang di semua gugus depan (gudep). Pengelolaan gudep juga harus dimaksimalkan dan untuk mewujudkannya, tentu harus diimbangi dengan peningkatan kualitas pembina yang berkompeten. Musran ini hendaknya juga dapat mengakomodir usulan peserta, menyusun program atau perencanaan kegiatan yang baik dan berkualitas sehingga mendapatkan hasil mufakat yang dapat diterima semua peserta.

Kak Purjiyo selaku Ketua Kwartir Ranting terpilih mengucapkan terima kasih, atas amanah yang diberikan oleh peserta musran. “Saya mengharapkan dukungan semua pihak, untuk bersama-sama membawa Kwarran Brati kedepan lebih baik lagi” ungkap Kak Purjiyo yang juga menjabat Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Brati ini.

Ketua Kwartir Cabang Grobogan yang diwakili Sekretaris Cabang Kak Suyitno dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kwartir Ranting Brati yang telah berhasil melaksanakan Musran. Disampaikan oleh Kak Yitno, sapaan akrabnya bahwa keberhasilan suatu kepengurusan organisasi salah satunya adalah kaderisasi. Melalui musyawarah ranting ini berarti kaderisasi di Kwarran Brati berjalan. Nantinya Tim Formatur yang dibentuk, akan segera melengkapi kepengurusan yang baru, dan segera bersinergi dengan lintas sektoral. Terlebih dengan Kwartir Cabang. Tantangan kegiatan kedepan bagi Gerakan Pramuka yang semakin kompleks tentu harus dipersiapkan sebaik mungkin. Pelaksanaan Musyawarah Ranting yang berjalan lancar serta kondusif ini menandakan semangat kebersamaan yang tinggi di jajaran Kwartir Ranting Brati.

Musyawarah Ranting Brati ini diselenggarakan 3 Februari 2024 bertempat di Aula Korwil Kecamatan Brati dan diikuti oleh utusan pangkalan gugus depan di Kwarran Brati. Agenda persidangan membahas laporan pertanggung jawaban pengurus lama, merencanakan program kerja 3 tahun yang akan datang serta memilih Ketua Kwarran yang baru. Beberapa hasil keputusan yang disepakati antara lain terpilihnya Ketua Kwarran yang baru Kak Purjiyo, program kerja Kwarran, Tim Formatur dan Badan Pemeriksa Keuangan Kwaran. (Hr/od)

PRAMUKA TERIMA SOSIALISASI PENGAWASAN PEMILU PARTISIPATIF OLEH BAWASLU GROBOGAN

Purwodadi, 2 Februari 2024. Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Grobogan mengadakan sosialisasi diseminasi roadmap kerawanan tahapan pemungutan, penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilu 2024. Bertempat di Hotel Kryad Grand Master Purwodadi. Sosialisasi diikuti berbagai unsur elemen masyarakat, organisasi, akademisi, dinas instansi termasuk Gerakan Pramuka Kwarcab Grobogan.
Ketua Bawaslu Kabupaten Grobogan Ibu Fitria Nita Witanti menyampaikan urgensi pengawasan Pemilu partisipstif. Tantangan pemilu saat ini, dan pentingnya pengawasan oleh masyarakat, sehingga dapat menjamin terselenggaranya pemilu yang LUBER JURDIL dan BERINTEGRITAS. Bersama rakyat awasi Pemilu, bersama Bawaslu tegakkan keadilan Pemilu.

Ketua Bawaslu Grobogan membuka sosialisasi (Dok. Pusinfo)
Pemaparan materi oleh Narasumber Kak Aziz dari Bawaslu Grobogan

Pada kesempatan itu Galang Taufani dari Jaladara Institute selaku narasumber memaparkan berbagai tantangan pemilu masa kini dan peran penting masyarakat utamanya pemuda dalam pengawasan pemilu. Maraknya berita hoax terkait pemilu, membutuhkan peran media sosial dan pemuda yang sangat familiar dengan media. Konflik pemilu saat ini meliputi Hak Suara, Kampanye, Politik Uang, Logistik Pemilu, SARA, Politik Identitas, Berita Hoaxs, Hasil Quick count, DPT, Pemungutan TPS.
Kwarcab Grobogan dengan anggotanya memiliki potensi untuk membangun konten positif. Salah satu upaya Gerakan Pramuka melalui Saka Adyasta Pemilu dibawah koordinasi Bawaslu. Berikutnya Amal Aziz dari Bawaslu Grobogan menyampaikan berbagai bentuk kerawanan pemilu yang terjadi pada setiap tahapan pemilu meliputi pra pemungutan, pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi suara.

Sebagaimana diketahui bahwa Pemilihan Umum akan digelar 14 Februari 2024 ini akan memilih anggota legislatif meliputi DPRD Kabupaten/Kota, DPRD propinsi, DPR RI, DPD dan Presiden serta wakil presiden.  (Hari/Pusinfo)